Banyak cara saat ini yang dilakukan para produsen bir untuk berpromosi. Salah satunya melalui QR Code di gelas bir mereka.
Seperti dikutip dari PocketLint, Guinness meluncurkan produk berupa gelas bir, yang apabila terisi penuh akan terlihat QR Code, untuk pengaksesan konten data melalui smartphone.
Gelas itu dirancang oleh BBDO New York. Gelas itu apabila diisi bir hitam sampai penuh maka akan terlihat QR Code.
QR Code itu bisa langsung dipindai dengan menggunakan ponsel untuk membuka sejumlah konten di dalamnya, yang berupa berita eksklusif mengenai Guinness, kupon pengunduhan, promosi, dll.
Guinness adalah merk bir jenis Irish Stout atau Dry Stout. Berwarna gelap, dan memiliki rasa mirip seperti kopi. Guinness terbuat dari air, malt, barley, hops, dan ragi. Barley dipanggang untuk memberikan Guinness tampilan warna gelap.